Review Wisata Halal Indonesia: 7 Alasan Kenapa Wisata Halal Bisa Membuat Liburanmu Bareng Keluarga Menjadi Lebih Menyenangkan

download
sumber : cheria – travel

Review wisata kali ini saya akan mengajak sahabat traveller untuk membicarakan tentang wisata halal Indonesia. Karena halal bukan hanya sekedar tentang makanan tetapi juga telah menyangkut masalah lifestyle mulai dari produk makanan, barang layanan dan jasa hingga sekarang yang terbaru adalah industri Pariwisata. Ini sebabnya dikeluarkanlah fatwa MUI tetang penyediaan pariwisata halal ya. Pada tahun 2015 kemarin, Indonesia berhasil menjadi salah satu negara penyedia fasilitas wisata halal bagi para pengunjungnya. Konsep wisata halal memang telah direncanakan Indonesia sejak tahun 2012 ya, dan sekarang kita sudah mulai bisa menikmati konsep wisata halal ini di beberapa daerah di Indonesia. Masih ada yang kepikiran nggak sih konsep wisata halal itu seperti apa? Wisata halal bukanlah wisata mengunjungi objek-objek religi seperti masjid, gereja, makam atau situs situs religi ya. Wisata halal adalah konsep pengembangan wisata baru yang menyediakan layanan dan fasilitas yang sesuai dengan syariah atau aturan dalam Islam. Walaupun begitu, wisata halal atau wisata syariah ini bukan hanya ditunjukkan bagi kaum muslim saja lo, bahkan bagi sahabat traveller yang non muslim pun dapat menikmati wisata halal ini karena tujuan akhir dari wisata halal ini adalah tetap dapat menikmati objek wisata dengan cara yang menyenangkan tetapi tetap sesuai syariah. Dengan begini kita dapat menikmati berbagai macam kearifan lokal mulai dari budaya, hiburan hingga kuliner tanpa khawatir kehalalannya. Kementerian Pariwisata mengembangkan pariwisata syariah meliputi empat jenis komponen usaha pariwisata, yaitu perhotelan, restoran, biro atau jasa perjalanan wisata, dan spa. Agar wisata halal di Indonesia dapat terelaisasikan dengan sempurna maka ke empat komponen ini juga harus dapat memenuhi kriteria wisata halal.

 Kriteria wisata halal

Tidak semua komponen dan objek wisata dapat menyediakan wisata halal atau wisata syariah. Ini dikarenakan diperlukan kriteria untuk sebuah objek wisata dapat dikatakan sebagai wisata halal. kriteria umum pariwisata syariah ialah;

  1. memiliki orientasi kepada kemaslahatan umum.
  2. memiliki orientasi pencerahan, penyegaran, dan ketenangan.
  3. menghindari kemusyrikan dan khurafat.
  4. bebas dari maksiat.
  5. menjaga keamanan dan kenyamanan.
  6. menjaga kelestarian lingkungan.
  7. menghormati nilai-nilai sosial budaya dan kearifan lokal.

Keunggulan wisata halal yang bikin liburanmu menjadi menyenangkan

Jadi apa sih keunggulan wisata halal ini hingga Indonesia mulai merancang wisata halal Indonesia dan memperkenalkannya kepada dunia. Chek this out ya guys.

  1. Kenyaman dalam beribadah

Well tentu ini adalah fasilitas utama wisata halal di Indonesia. Saya sendiri merasakan kurang nyaman berwisata kalau sulit mencari tempat ibadah. Nah sekalinya nemu musholah, masjid atau meunasah ternyata justru menemukan tempat wisata yang keadaannya memprihatinkan. Bahkan bisa dibilang tidak layak karna kotor dan berbagai alasan. Wisata halal menyediakan tempat ibadah bagi umat muslim khususnya. bukan hanya terkait lokasi yang mudah dijangkau saja tetapi tempat ibadah tersebut juga harus nyaman dalam penyediaan air bersih, nyaman tempatnya alias bersih dan tidak kotor serta menyediakan sarana sanitasi yang layak.

Simpang Ulim
Photo by Shaumira di Masjid dekat UPTD Simpang Ulim

Ketika saya jalan jalan di Aceh yang notabene merupakan salah satu tujuan wisata halal terbaik di Indonesia, sepanjang Aceh selalu tersedia masjid yang megah, nyaman dan yang paling penting bersih.  Dan lokasi masjidnya juga tidak terlalu jauh dari objek wisata jadi pas masuk waktu shalat, nggak membuang waktu dijalan.

  1. Bisa merasakan kuliner local yang dipackage secara halal

10-3-food-via-edwardirwantoro-740x744
Lawar Masakan khas Bali yang dikemas secara halal. food-via-edwardirwantoro ( https://indonesia.tripcanvas.co )

Menu wisata halal sangat penting dimasukkan dalam list traveller muslim ya. karena untuk tempat tempat yang matoritas penduduknya non muslim sangat sulit mencari makanan halal. Untuk restoran ataupun hotel yang masuk kriteria halal adalah hotel/ restoran menyediakan fasilitas makanan halal dan bebas alcohol. Sebelum dicanangkan wisata halal, mungkin makan lawar hanya mimpi bagi saya. Atau makan ayam betutu juga masih was was karena dalam pengolahannya mungkin tidak sesuai syariah Islam. Padahal dua makanan itu adalah makanan khas Bali yang sayang untuk dilewatkan. Tetapi dengan adanya wisata halal ini, para penyedia tempat wisata akan berkreasi dengan makanan halal. Saya yang dulu tidak bisa mencoba lawar sekarang di Bali sudah tersedia lawar yang halal. dan sudah banyak restoran di bali yang menyediakan makanan halal disana. Keren kan? Jadi menyenangkan sekali kita bisa merasakan kearifan local berupa kuliner yang di package secara halal.

  1. Wisata halal, family friendly

family friendly
Sumber : http://www.cheria-travel.com

Ada yang sudah merencanakan liburan bersama keluarga? Mungkin liburan akhir tahun atau libur lebaran? Wisata halal bisa menjadi rekomendasi liburan keluarga anda. Kenapa? Karena fasilitas yang disediakan wisata halal merupakan wisata yang family friendly. Fasilitas serta sarana prasarana wisata halal sangat ramah bagi anak anak juga. Misalnya saja hotel dan restouran yang non alcoholic. Kita para orang tua tidak perlu khawatir memilah makanan. Sehingga wisata ini sangat cocok jika dijadikan pilihan untuk berwisata keluarga.

  1. Objek wisata yang tanpa batas

masjid
Objek wisata halal di Beijing Taman Budaya Etnis Hui Ningxia (http://www.cheria-travel.com)

Objek wisata halal tidak terbatas pada makam-makam atau masjid masjid saja ya. Tetapi juga kekayaan alam, seni pertunjukan, dan seluruh potensi pariwisata. Dan penyedia fasilitas wisata halal ini bukan hanya daerah yang mayoritas muslim saja, tetapi juga daerah Indonesia yang mayoritas non muslim. Sebut saja Bali yang sudah berhasil mengembangkan wisata halalnya dan Manado yang juga sudah cukup baik dalam menyediakan sarana prasarana berwisata halal. Atau mungkin sahabat traveller dan keluarga berniat untuk liburan ke Jepang atau Liburan Ke Eropa? jangan khawatir, sahabat traveller tetap akan menemui wisata halal di negeri tersebut.

  1. Meningkatkan nilai-nilai religius dengan cara yang menyenangkan

haji-mabrur
Sumber : Cheria travel

Inti dari wisata halal adalah tetap dapat menikmati traveling kita dengan memperhatikan syariat Islam. Jadi jangan khawatir memilih wisata halal, karena tidak akan membatasi gerak dan keinginan mengeksplore kita. Dan wisata halal ini tentu melindungi subjeknya. Misalnya saja hotel syariah dan penyedia transportasi wisata halal yang menyediakan layanan terpisah bagi wisatawan pria dan wanita. Ini pasti membuat traveller wanita jadi nyaman banget ya tanpa khawatir  terganggu aktivitasnya. Atau penyediaan fasilitas halal mulai dari tempat wisata yang bersih dan layak pakai, ataupun sanitasi yang memadahi. Dengan adanya wisata halal ini, bagi traveller non muslim akan tumbuh rasa toleransi dan kesadaran beragama. Bagi traveler muslim dapat meningkatkan spirit religiusnya. Dan yang paling penting kita mendapatkan itu semua dengan cara yang menyenangkan. Jadi kita nggak cuma ngeadepetin liburan yang menyenangkan di dunia tetapi juga diakhirat.

Dengan adanya wisata halal ini, bagi traveller non muslim akan tumbuh rasa toleransi dan kesadaran beragama. Bagi traveler muslim dapat meningkatkan spirit religiusnya.

Mumpung bentar lagi libur lebaran dan bisa mempersiapkan untuk liburan tahun baru, jadi pilihan wisata halal ini recommended banget.

Pentingnya memilih agen travel

Setelah kita tahu  bagaimana menyenangkannya berwisata halal, penting memilih penyedia layanan travel yang menyediakan paket wisata halal.  Apalagi jika kalian ingin liburan bareng keluarga, kecuali jika kalian ingin ngebolang atau backpakeran mandiri ya. Travel penyedia layanan halal berbeda dengan travel umroh atau haji. Kalau travel umroh atau haji adalah travel yang menyediakan paket perjalanan ke tanah suci. Sedangkan travel wisata halal objek wisatanya tidak terbatas. Sekarang ini ada banyak agent travel. ada yang khusus menyediakan wisata halal ada yang umum dan ada pula yang menyediakan keduanya. Nah saya akan merekomendasikan satu travel agent yang menyediakan wisata halal dengan objek wisata yang cukup banyak.

cheriaCheria Halal Wisata Tour Travel

Cheria Wisata tour travel menyediakan berbagai macam paket wisata baik dalam negeri maupun luar negeri. Bukan hanya paket wisata Cheria Halal Wisata Tour Travel juga menyediakan travel haji dan umroh. Nah berhubung sekarang ini kita lagi ngomongin soal menyenangkannya wisata keluarga dengan konsep wisata halal, Cheria Halal Wisata Tour Travel menjadi agen travel yang recomended banget untuk menemani wisata sahabat traveller dengan keluarga. Kenapa saya rekomendasikan Cheria Halal Wisata Tour Travel? karena telah banyak tokoh dan orang orang keren yang menggunakan travel ini khusunya untuk wisata halal. Seperti Aa Gym yang mengadakan liburan ke Beijing dan pevita pearce yang melaksanakan umroh. Jadi sudah nggak akan diragukan lagi deh serunya liburan sahabat traveller kalau memilih Cheria Halal Wisata Tour Travel. Selain umroh dan haji, Cheria Halal Wisata Tour Travel juga menyediakan paket wisata dalam negeri dan luar negeri.

Oke sampai disini dulu ya pembahasan kita tentang wisata halal. semoga bermanfaat dan liburan kalian dengan keluarga kalian menjadi menyenangkan. Chao…..

Sumber

Laporan akhir pengembangan pariwisata syariah. Kementrian pariwisata. 2015

Cheria Wisata Tour Travel Halal Terlengkap di Indonesia

Lomba Menulis Artikel Cheria Wisata

Lomba blog kontes Ke 6

 

Review: Kulit sehat dan lembut dengan Redwin Sorbolene Moisturizer

 

redwin-3

Wheter you are looking after moisturizer products for your skin, his skin, children skin or sensitive skin.

There’s a simple, safe and proven solution

Try redwin for yourself, your skin will thank you everyday

 

Di blog saya kali ini, saya akan mereview sebuah produk moisturizer. Bagi temen temen yang memiliki kulit kering dan sensitive pasti suka kesulitan mencari produk yang bisa melindungi kulitmu saat sedang asik menikmati kegiatanmu diluar ruang, entah itu liburan panjang, camping, naik gunung atau outbound. Redwin Sorbolenen moisturizer bisa menjadi salah satu produk yang cocok kamu bawa. Terutama bagi kamu yang memiliki kulit kering dan sensitive. Kenapa harus Redwin Sorbolene Moisturizer? Simak ulasannya berikut ini ya.

APA ITU SORBOLENE?

Sorbolene adalah sebuah jenis perawatan kulit untuk seluruh tubuh yang tidak akan menyebabkan alergi, karena tidak mengandung zat-zat aditif keras seperti pewarna, wewangian dan parabens yang dapat memicu reaksi merugikan pada kulit seperti alergi dan iritasi.

APA ITU REDWIN SORBOLENE MOUISTURIZER?

Redwin merupakan salah satu merk Australia yang memproduksi produk perawatan kecantikan khususnya perawatan kulit dan rambut. Salah satu produk perawatan kulit dari redwin yang dijual di Indonesia adalah Redwin sorbolene moisturizer. Dalam Redwin Sorbolene moisturizer ini terdapat kandungan yang diformulasikan untuk :

  • Melembabkan dan mempertahankan kelembutan kulit dan melindungi kulit
  • Mengatasi dan mencegah masalah-masalah kulit kering kasar dan bersisik
  • Meningkatkan elastisitas kulit untuk kulit yang lebih kenyal
  • Vitamin E dari biji gandum sebgai anti obidant untuk melawan radikal bebas, mencegah penuaan dini dan meremajakan kulit yang rusak akibat masalah kulit kering.

TAMPILAN FISIK

Kemasannya berupa tube. Dan aku suka dengan kemasan seperti ini , karena praktis untuk dibawa kemana mana. Teruma bagi kalian yang suka traveling, kemasan ini menjadi salah satu kemasan kosmetik yang ideal. Oiya, tutupnya juga kenceng jadi nggak khawatir isinya bakalan tumpah. Kalau kalian membeli produk ini, kalian akan menemukan semua informasi tentang Redwin sorbolene moisturizer dikemasannya. Mulai dari kandungan kandungannya seperti glycerin, sorbitol dan kawan kawannya, manfaat dan kegunaannya.

Formulanya berupa cream dan enak banget pas diaplikasikan kekulit karena nggak lengket daaan, pas dipake buat wudhu nggak licin. Warnanya putih dan wanginya seperti obat.

WP_20170114_004.jpg

KEGUNAAN

  1. Digunakan untuk menjaga kebersihan tangan sebelum kita bekerja
  2. Mengatasi ruam popok, ruam kulit dan menjaga kulit dari sengatan matahari
  3. Membersihkan wajah / sebagai make up remover
  4. Bisa digunakan seagai krim cukur. Hehehe… baik kaki, ketiak maupun wajah

Produk ini bebas paraben. Ini nilai plus banget, karena susah banget nyari produk yang bebas paraben. Dan bagi kalian yang muslim, produk ini nggak licin pas dipake wudhu, terus Redwin Sorbolen moisturizer ini juga halal lo. Jadi aman dipake bagi kalian yang muslim.

PENGALAMAN MENGGUNAKAN REDWIN SORBOLINE MOISTURIZER.

Penggunaan Redwin Moisturizer pada Bayi

Produk ini benar benar dapat menjaga agar kulit sehat dan lembut. Saya pernah menggunakannya untuk mengatasi ruam popok pada adik saya yang berumur 1 tahun. Biasanya kita selalu kesulitan untuk membersihkan kotoran / daki daki di beberapa bagian seperti di sela sela selangkangan, leher ataupun ketiak. Nah Redwin Moisturizer ini bisa membersihkan bagian itu. Dan ketika saya mencobanya ke adik saya, itu berhasil

Sebagai makeup remover

Untuk make up yang tebal, saya mengaplikasikannya sebanyak 2 kali. Tetapi untuk make up tipis yang biasa kita gunakan sehari hari cukup satu kali aplikasi saja.

Sebagai pelembab

Bagi temen temen yang suka naik gunung pasti suka ngerasa kalau kulitnya jadi kering pas kita turun gunung. Nah pas saya pake produk ini, kulit saya terasa lebih moisi dan efek kulit kering setelah naik gunung jadi nggak begitu kerasa.

Untuk kegiatan kegiatan outbound atau kegiatan diluar ruangan, produk ini bisa menjaga kelembaban kulit. Saya menggunakan produk ini saat saya outbount didaerah cimenyan Bandung pagi jam 08.00 dan kulit saya masih terasa lembab sampai jam 15.00. dikulit emang bneran enak banget.

wp_20170114_004

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN

Kelebihan Redwin sorbolenen moisturizer

  1. Mengandung vit e yang dapat memulihkan kesehatan kulit
  2. Bebas paraben
  3. Halal
  4. Cocok untuk jenis kulit kering dan sensitive bahkan aman untuk kulit bayi.
  5. Dermantologis recommended
  6. Tidak licin saat digunakan untuk wudhu

Kekurangan

_Hanya tersedia di beberapa outlet kecantikan.

_Karena tanpa parfume, jadi wangi obat. Beberapa teman saya tidak begitu menyukai wanginya, tapi it’s ok buat saya.

 

Over all aku suka sama produk ini. Karena banyak kelebihannya. Kalau kalian suka travelling atau kegiatan luar, aku rekomendasiin produk ini. Karena selain sebagai lotion, produk ini juga bisa digunakan untuk makeup remover, untuk menjaga tangan agar tetap steril, dan yang paling penting menjaga kulit ini tetap lembab. Selain fungsinya yang banyak, kemasannya juga praktis untuk dibawa kemana mana.  Buat yang muslim, produk ini halal dan pas dipake wudhu nggak terasa licin. Produk ini tidak saya rekomendasikan sebagai pelembab wajah. Cukup gunakan sebagai make up remover aja ya

Produk ini recommended banget sebagai salah satu list belanja bulanan. Karena bisa digunakan untuk seluruh anggota keluarga.

Kulit sehat dan lembut dengan redwin sorbolene moisturizer

Produk ini bisa kalian dapatkan di

Gambar : Source

Review restoran Bandung : Flaming Pots

Bandung memang surganya kuliner. Dikota yang sejuk ini banyak industry kreatif dibidang kuliner. Dikesempatan kali ini saya akan memberikan review tentang sebuah tempat makan baru dibandung. Falmingpots ( Boil, grill dan suki) dari namanya sudah kebayang dong makanan apa saja yang disajikan. Yup makanan khas Jepang seperti sushi dan ramen. Flaming pots membagikan 2000 porsi ramen gratis sebagai promo grand openingnya. Saya mencoba beberapa ramen di restoran ini dan minuman. Selain menyajikan makanan yang enak dilidah, flaming pots juga memiliki interior yang asik banget untuk sekedar nongkrong dan mendapat inspirasi. Untuk varian mkanannya, saya merekomendasikan nasi gorengnya. Try this.

Harga makanannya pas dikantong, pilihan menu yang banyak dan variative serta, apalagi kalau bukan interior restorannya yang asik banget untuk hangout bareng. Pelayanannya ramah dan kece kece. Sumpah, jadi betah lama lama disini. Untuk muslim, restoran ini memiliki mushola, jadi nggak bingung mencari tempat shalat. Lokasi falming pots  terletak di jl. Sukajadi No. 193 Bandung 40162.

Jadi guys tunggu apa lagi, habiskan waktumu disana.

Kami Hidup Di dunia yang TAK SEMPURNA

Redza-Resensi-Buku_Tak-Sempurna-Tapi-Bermakna2
cover Novel Tak sempurna

“ aku ingin mendapatkan pendidikan tetapi aku benci sekolah “

(Fahd Djibran, 2013: 13)

“Aku tidak bermaksud menolak sekolah, sebab nyatanya aku sendiri bersekolah, bekerja keras, mengikuti ujian, lulus, dan sekarang mendapatkan ijazah, sertifikat. Aku tidak anti sekolah. Aku hanya ingin kita semua kembali memikirkan tentang itu : Mendefinisikan ulang makna paling dalam dari pendidikan dan mempersoalkan berbagai masalah yang membuat sekolah menjadi dipenuhi kebusukan — sampah-sampah nyata. Sampah-sampah pikiran dan sampah-sampah perasaan. “

Fahd Djibran, 2013:239


 

Rama Aditya Putra. Tak kusangka remaja ini memiliki pemikiran yang sama denganku. Siapa tak kenal Cut Nyak Dien, Pangeran Diponegoro, Bung Karno, Bung Hatta, Tan Malaka, So Hok Gie, Munir atau sederetan nama-nama pahlawan yang memang terlahir untuk memeberontak. Memberontak pada suatu system yang jauh dari kata adil. Membaranya semangat mereka bahkan tak mati digerus zaman. Sedangkan Rama Aditya Putra. Siapa yang mengenalnya? Yah siapa yang mengenalnya? Tak banyak mungkin. JIka kau belum mengenalnya, akan kuceritakan sedikit tentangnya kawan.

Dialah sosok fiktif karya Fahd Djibran dalam novel “Tak Sempurna”. Fahd Dhibran mengemas kehidupan keras remaja dalam novel ini. Membaca novel ini serasa diiringi lagu Bondan prakoso dan Fade2black. Dia menceritakan problemantika remaja. Melalui Rama Aditya putra, dia ceritakan pemberontakan-pemberontakan remaja akan kehidupan sekolah yang tidak bersahabat, atau kehangatan rumah yang tak pernah didapat. Siapa Rama Aditya putra. Inilah sedikit tentangnya.

Rama Aditya putra adalah remaja yang baru memasuki dunia SMA. Dia mungkin satu dari sekian banyak pelajar yang dengan terpaksa membeli mimpi dan ilmu mereka dari sebuah produk yang disebut sekolah. Dia remaja yang bosan dengan segala aktifitas pemaksaan disekolah. Dialah remaja dengan segudang konflik kehidupan remaja yang ia memiliki. Dia bongkar semua cerita tentang kenakalan remaja. Dia umbar alasan alasan dibalik perilaku buruknya remaja masa kini. Narkoba, video porno, tawuran dan segala keburukan yang bisa ditemui dibalik sekolah.

Kamilah anak-anak sampah, seperti kata Tuan dan Puan pemerhati pendidikan, tak punya masa depan! Maka kami ledakkan amarah dan kesedihan kami di jalanan, jadi tawuran atau perkelahian. Kami pecahkan jerawat batu pubertas kami dengan adegan adegan telanjang didepan kamera atau tempat tempat gelap yang rahasia. Kami rayakan kesedihan kami dengan narkoba.

Tapi dimana para orang tua saat kami rindukan kasih sayang mereka? Kenapa mereka selalu sibuk? Dimana pemerintah, penegak hukum dan pemuka agama? Kenapa pelajaran moral tak sungguh sungguh kami dapatkan dari lingkungan kami yang nyata? Di bahu siapa kami harus menangis? Di dada siapa kami bisa menemukan rasa bangga dan rasa percaya?

Fahd Djibran, 2013:240

Dialah remaja yang bersahabat dengan kehidupan anarkhi pelampiasan dari rindunya tawa di rumah. Dia ceritakan kisah kawan-kawannya yang melampiasakan kekesalan yang didapat dari rumah yang tak hangat. Rumah yang membuat sakit. Rumah yang penuh dengan pertengkaran. Rumah yang jauh dari harapan tetapi dekat dengan realita.

Rama. Dalam hatinyapun terdapat pertempuran saat dia harus memilih mana yang baik dan mana yang tidak. Hingga akhirnya semesta mendukungnya pada posisi yang yang buruk. Dia yang terpaksa harus menjadi nakal karena memang kenakalan itulah yang lebih mengerti dirinya ketimbang kasih sayang dirumah yang kenyataannya mulai semu. Dialah remaja yang ingin memberontak. Pada akhirnya semesta mendukungnya kembali untuk keluar dari keburukan masa remaja.

Dialah Rama. Remaja setia kawan yang juga malu-malu mengadapi cintanya. Remaja yang sebenarnya memiliki hati yang baik tetapi salah dalam bergaul. Hingga akhirnya dia dapat keluar dari lingkaran setan yang telah  bersahabat dengannya. Tawuran, perkelahian, narkoba. Hingga akhirnya dilihatnya sisi positif lain dari sekolah. Prestasi, persahabatan, cinta dan beberapa guru yang juga benar benar peduli dengan muridnya.

***

Saya bukan Rama dengan kehidupan anak sekolah seperti dia. Tetapi saya juga membenci sekolah. Guru guru yang seharusnya merangkul kita justru mengkastakan kita dengan deretan nilai. Mereka yang seharusnya ramah terkadang juga hanya berbicara didepan menceramahi kita. Di sekolah, saya juga menemui banyak keburukan, dikenalkan pertama kali dengan kata-kata kasar dan video porno. Tak jarang teman teman saya juga tak bisa masuk karena teler meneguk minuman keras. Tak sedikit dari mereka yang berubah menjadi badung disekolah karena “contoh” dari rumah. Beberapa bercerita dengan saya tentang dinginya suasana rumah tetapi mereka tak dapat berbuat apapun. Sebagian menceritakan kisah cinta mereka. Walaupun begitu, saya juga memiliki contoh guru yang tanpa lelah menyemangati kami tanpa memandang deretan nilai dikertas ulangan atau raport kami.

Dan saya sependapat dengan Rama. Saya juga benci dengan sekolah. Yah kenyatannya justru disekolahlah saya belajar berbagai macam keburukan. Dan tidak sedikit kutemui guru guru yang justru tak patut menjadi panutan. Saya senang dengan tokoh Rama ini. Gejolak batin dalam dirinya sebagai remaja untuk menentukan mana yang baik dan mana yang buruk. Saat dia terpaksa harus memilih yang buruk tanpa memiliki kemampuan untuk keluar dari hal tersebut. Kami memiliki pandangan yang sama tentang sekolah. Sekolah adalah produk yang mempersempit cara pandang dan daya imajinasi kami.

Yah dialah Rama tokoh yang saya ceritakan. Penokohannya sesuai dengan realita saat ini. Pemberontakkanya mungkin tak dapat mengubah dunia seperti pahlawan lainnya. Tetapi saat pemberontakkannya merubahnya menjadi manusia yang lebih baik, itu juga menjadi kabar yang baik untuk perubahan dunia.

Best quote

Lagipula kadang kadang kita hanya butuh tertawa kan? tak peduli benar benar lucu atau tidak. Tawa seperti senyum, menular tanpa alasan yang selalu bisa dijelaskan  

~Fahd Djibran, 2013: 214~


Tokoh Rama Aditya Putra merupakan tokoh fiksi karya Fahd Djibran (Bondan Prakoso dan Fade2Black) dalam Novelnya ” Tak Sempurna” yang terbit tahun 2013. Diterbitkan oleh Kurniaesa Publishing : Jakarta Selatan.

Surga-surga tersembunyi di Tanah Serambi Mekkah

oke

Data Buku

Judul                : Aceh Pagar Raya di Barat Laut Nusantara

Pengarang        : Kementrian Kelautan dan Perikanan

Penerbit           : PT Gramedia, Jakarta

Tahun terbit     : 2014

Tebal buku      : 186 halaman

ISBN                : 978-979-709-854-4

Tak kenal maka tak sayang. Jika ingin menyayangi Negeri Indonesia ini, maka kita juga harus mengenal negeri ini. Dan salah satu langkah awalnya adalah dengan mengenali khazanah pulau-pulau Indonesia. Terdapat ribuan pulau di Indonesia yang membentag dari Provinsi Aceh hingga Papua. Aceh si serambi Mekah yang harumnya bak bungong jeumpa. Si Penjaga, selaku pagar raya di barat laut Nusantara.

Aceh merupakan provinsi paling barat Indonesia. Berdasarkan letak geografisnya, Provinsi Aceh terletak  berdekatan dengan kepulauan Andaman dan Nikobar ( India ) dan terpisahkan oleh Laut Andaman dan berbatasan dengan Teluk Benggala di sebelah utara, Samudra Hindia di sebelah Barat, Selat Malaka di sebelah timur, dan Provinsi Sumatera Utara  di sebelah tenggara dan selatan. Luas laut territorial  dan ZEE-nya 591.089 km2  dengan panjang pantai 1.660 km. Provinsi Aceh memiliki 260 pulau yang enam diantaranya merupakan pulau-pulau kecil terluar. Secara administrative, Provinsi Aceh terdiri dari 23 kabupaten/kota, dengan 18 kabupaten diantaranya berpesisir.

Ensiklopedia Aceh Pagar Raya di Barat Laut Nusantara ini merupakan bagian dari rangkaian penyusunan ensiklopedia populer pulau pulau kecil di Indonesia. Dalam ensiklopedia ini dijelaskan 37 Pulau di sepanjang pesisir pantai Aceh dan beberapa nama pulau kecil lainnya yang ada di sekitaran pulau-pualu tersebut. Informasi yang dapat diambil dari setiap pulau antara lain : letak geografis, bentang alam, sejarah dan atau cerita yang menjadi bagian dari pulau tersebut. Selain informasi umum yang disajikan, ternyata dari ensiklopedia ini kita juga dapat mengetahui kekayaan alam dan potensi wisata yang belum banyak diketahui,

Kelebihan

Kelebihan dari buku ini terletak pada bahasanya yang komunikatif dan tidak membosankan. Selain dikemas dengan bahas yang komunikatif dan tidak mebosankan, buku ini juga menyajikan ilustrasi berupa foto, sehingga kit abisa mendapat gambaran tentang kekayaan dan keindahan alam Aceh. Selain itu ketika saya pergi ke Aceh, ternyata foto foto yang disajikanpun tidak berbeda jauh dengan aslinya, jadi tidak mengecewakan ketika ita benar benar singgah ke Aceh.

Kekurangan

Ensklopedia ini hanya menyajikan informasi secara umum, sehingga kita tidak dapat menegtahui dengan detail tentang pulau pulau tersebut.

Kesimpulan

Terlepas dari kekurangannya, buku ini menarik untuk dimiliki. Walaupun informasi disajikan secara umum, tetapi cukup memadai untuk menambah khazanah pengethauan kita tentang pulau pulau di Indonesia. Buku ini juga memaparka kekayaan alam di Aceh yang masih belum banyak dieksplore sehingga bisa menjadi rekomendasi bagi yang ingin traveling ke Aceh. Dengan membaca buku ini, kita jadi lebih tahu tentang pulau pulau di Aceh dan keindahan yang tersembunyi didalamnya.

Kalau ingin membeli buku ini, anda bisa mendapatkannya di toko buku terdekat atau dapatkan secara online melalui bukupedia dengan klik link di bawah ini.

http://www.bukupedia.com/id/book/id-86516/ensiklopedia-pulau-pulau-kecil-nusantara-aceh.html

Kata kunci : Aceh , resensi buku , buku Aceh , ensiklopedia , Aceh , resensi